Stop Membuat Pertanyaan Basa-Basi yang Basi


Saat bertemu dengan teman atau saudara yang lama tidak bertemu seringkali dimulai dengan pertanyaan dan ungkapan basa-basi, sekedar pemanis. Tidak ingin membuat suasana canggung maka pertanyaan yang sebenarnya dikemas menarik dan manis itu tak jarang membuat luka bagi orang lain.
Saat berkumpul bersama teman dan saudara hindari pertanyaan basa-basi ini, jangan sampai niat kamu untuk berkumpul bersama terganggu dengan hal tidak nyaman ini. Tentu kamu tidak ingin suasana menjadi tidak nyaman gara-gara salah bicara.
  • Kok sendiri? Mana pasangannya?

    Oups, kamu berniat menanyakan alasan mengapa dia datang sendiri. Datang sendiri di acara kumpul bersama bukan sesuatu yang menyedihkan. Maka tidak perlu memberikan perhatian dengan menanyakan hal tersebut. Bagaimana jika ternyata teman kamu baru putus atau mereka sedang menjalani LDR? Alih-alih membuat senang justru membuat sedih.
  • Kapan menikah?

    Pernah merasa perlu tahu rencana seseorang? Pertanyaan kapan menikah memang sederhana tapi sangat sensitif. Semua orang pasti ingin menikah. tapi proses untuk ke sana untuk setiap orang berbeda. Ada yang mudah dan cepat, ada juga yang perlu jalan yang berliku. Segala sesuatu yang terlihat di depanmu bukan berarti keadaan yang sebenarnya. Tidak perlu sibuk mengurusi hubungan orang lain. Tidak semua orang suka hubungannya diusik.
  • Sudah hamil?

    Klise tapi lumayan membuat ngilu saat kamu tanyakan kepada pasangan yang sudah lama mengidamkan anak. Dalam pernikahan, kehadiran buah hati sangat ditunggu. Semua juga setuju kehadiran anak akan membuat suasana pernikahan menjadi lebih menyenangkan. Jangan menanyakan kapan hamil, bisa jadi mereka juga sudah lama mendambakan tetapi belum mendapatkan kesempatan itu. Tentu kamu tidak ingin membuat orang terdekat kamu bersedih bukan?
Ladies, memberi perhatian kepada orang terdekat memang penting. Tapi ingat jangan sampai perhatian kamu membuat orang tersebut bersedih. Semua orang memiliki pilihan hidup yang berbeda. Tidak semua yang kamu anggap baik, baik juga menurut orang lain. Hargai orang lain dengan tidak berbasa-basi dengan pertanyaan yang basi. Setuju?

0 Response to " Stop Membuat Pertanyaan Basa-Basi yang Basi "

Posting Komentar