Tidak ada perjuangan cinta yang sia-sia untuk dilakukan. Semua yang telah dikorbankan adalah semua yang diharapkan akan memperbaiki suatu hubungan. Meski perjuangan itu dilakukan dalam waktu yang begitu panjang, menghabiskan tenaga dan meluluh-lantakan perasaan. Tapi sampai di mana seharusnya cinta diperjuangkan? Sampai semua habis dikorbankan atau sampai tidak ada yang tersisa satu hal pun meski untuk diri sendiri?
So, bagi kamu yang sedang dalam masa memperjuangkan cinta dan hubungan mu, coba berpikir sebentar dan biarkan logika mu mencerna semua yang sudah diperjuangkan. Kalau perjuangan mu menunjukkan lima tanda-tanda di bawah ini, mungkin lebih baik kamu pergi dari pada bertahan...
1. Semakin diperjuangankan semakin kehilangan rasa.
Perjuangan untuk sebuah hubungan harusnya membuat dua hati semakin mendekat. Tapi kalau kamu dan dia yang sedang berjuang malah kelelahan dan sama-sama kehilangan rasa, sepertinya kamu tidak secinta itu dengan pasangan kamu. Jangan buang-buang waktu hanya untuk memperjuangakan sesuatu yang semakin lama semakin hambar.
2. Semakin diperjuangkan semakin membuat sakit hati dan menangis.
Kalau pacar kamu bersikap semakin ‘aneh’—entah membuat perlakuan yang membuat kamu miris, sering menangis, bahkan sakit hati karena kecewa, itu artinya dia nggak tahu kalau dia sedang diperjuangkan. Why? Karena orang-orang yang tahu bahwa dirinya sedang diperjuangkan seharusnya akan membuat orang yang memperjuangkannya bahagia bukan sakit hati.
3. Semakin diperjuangkan semakin terlihat tidak berbuat apa-apa.
Hubungan yang sehat adalah hubungan yang dijalani dua pihak bukan hanya satu pihak. Kalau yang memperjuangkan hanya satu pihak, artinya dia tidak ingin diperjuangkan. Jadi buat apa memperjuangkan seseorang yang jelas-jelas tidak ingin diperjuangakan?
4. Semakin diperjuangkan semakin melunjak.
Jika pasangan kamu semakin ‘manja’ dan tinggi hati karena merasa diperjuangkan, berhentilah. Semakin hari sikapnya pasti akan menakan kamu seolah-olah kamulah yang membutuhkan dia. Jangan mau berada dalam kurungan orang lain apa lagi kekasih sendiri. Pasangan yang baik seharusnya menggandeng tangan mu untuk berjuang bersama.
5. Semakin diperjuangkan malah semakin menjauh.
Di setiap lelahnya berjuang yang diharapkan adalah membaiknya hubungan. Tapi kadang-kadang, di luar akal dan rencana manusia, apa yang sedang diperjuangkan mungkin saja berakhir sebaliknya.
Kalau lelahmu terasa semakin berat dan pasangan kamu semakin hilang dari peredaran, mungkin ada yang salah dengan hubungan kalian. Coba menjauh demi menginstropeksi diri masing-masing pasti akan lebih baik dari pada memaksakan diri untuk tetap bertahan.
Jadi, untuk kamu yang saat ini sedang berpikir untuk tetap bertahan atau pergi, periksa lagi apa yang sedang pasangan kamu perbuat. Apakah dia juga berjuang untuk mu?
0 Response to " 5 Tanda Bahwa Kamu Harus Segera Pergi dari Pelukannya "
Posting Komentar