Sekarang kapal mewah ini berubah menjadi kapal tua yang bobrok dan gersang.
Bencana Costa Concordia ini adalah bencana terbesar sebuah kapal yang membawa penumpang, ukuran kapal ini pun melebihi kapal Titanic. Kecelakaan tersebut disebabkan oleh kelalaian para awak kapal dan menyebabkan 32 orang meninggal dunia. Sejak saat itu, reruntuhan kapal ini pun mengambang di atas lautan sebelum akhirnya dibeli oleh sebuah perusahaan penyelamatan.
Sebenarnya, apa sih yang membuat kapal ini tenggelam? Ternyata awalnya, kapten memerintahkan para awak kapal untuk berlayar ke pulau kecil Giglio, namun kecepatan kapal terlalu cepat dan terlalu dekat dengan pantai sehingga mereka menghantam karang dan ada bagian kapal yang pecah sehingga kapal mulai miring dan air pun masuk membanjiri ruang mesin.
Kemudian, Kapten Kai Dinuo membuat keputusan yang salah kedua kalinya sehingga setelah kapal karam, ia tidak ada di tempat kejadian mengarahkan penumpang, melainkan meninggalkan kapal dan menyelamatkan diri. Pada akhirnya dia didakwa kasus pembunuhan dan dijatuhi hukuman 16 tahun penjara.
Kapal ini baru saja memulai perjalanan mereka beberapa jam saja sewaktu kecelakaan terjadi, semua kamar penumpang pun belum sempat dipakai dan masih ada sampai sekarang.
Sedangkan kapten dan awak kapal sama sekali tidak membantu para penumpang untuk melarikan diri, para penumpang pun menghubungi kepolisian Italia sendiri dan meminta pertolongan. Akhirnya walaupun tim penyelamat telah tiba, kapal ini tidak mampu lagi diselamatkan.
Pada akhirnya kapal ini telah miring 80 derajat. Menurut kesaksian para penumpang yang selamat, kejadian ini sama seperti kejadian kapal Titanic, banyak kaca yang pecah, piring yang beterbangan, serta lautan manusia..
Setelah kapten dan beberapa awak kapal lainnya melarikan diri, di atas kapal masih ada 300 penumpang yang tersisa dan harus menyelamatkan dirinya sendiri. Hal ini membuat banyak orang mengatakan bahwa kapten tersebut sangat memalukan dan harus dijatuhi hukuman.
Akhirnya kapal mewah ini kini hanyalah menjadi kapal tua yang menakutkan.
Padahal semua penumpang itu pasti awalnya ingin bersenang-senang yah, siapa yang menyangka akan seperti ini..
0 Response to " Mereka Menyelamatkan Sebuah Kapal Pesiar Tua di Dasar Laut yang Ternyata Isinya…. "
Posting Komentar