Gadis Ini Masih 18 Tahun, Tetapi Penampilannya Seperti Wanita 144 Tahun


Usianya baru menginjak 18 tahun, tetapi tubuh Ana Rochelle Pondare seperti wanita berusia ratusan tahun.
Ya, gadis asal Filipina ini menderita progeria yakni kondisi genetik langka dan fatal yang membuat tubuhnya sepuluh kali lebih cepat dari normal. Dokter bahkan mengatakan tubuh Pondare telah berusia 144 tahun.
Belum lama ini, wanita berperawakan kecil ini merayakan ulang tahunnnya ke 18. Usia ini cukup langka bagi penderita progeria yang kebanyakan meninggal dunia di usia 14 tahun.
Karena itu, ulang tahun ke 18 ini dirayakan begitu meriah dengan tiga gaun bertema putri dan bertahta.
"Saya memang bukan gadis yang sempurna," aku Pondare seperti dikutip dari Dailymail, 23 Juni 2015.
Pondare menyadari Progeria ini membuatnya lebih cepat tua. Bahkan dia divonis dokter hanya sampai pada usia 15 tahun. Tetapi kini dia bisa membuktikan kepada dokter dan semua orang bahwa usianya lebih panjang dari perkiraan itu.
Salah satu keinginan di ulang tahunnya ini adalah bertemu sang idola yakni artis Filipina Sarah Geronimo.
Keinginan itupun terkabul. Tepat di hari ulang tahun, sang artis pujaannya hadir. Sang artis mengaku terinspirasi dengan Pondare karena telah memberikan sukacita dan harapan bagi semua orang meski dengan kondisi terbatas.
Data dari Progeria Research Foundation, ada 80 anak di seluruh dunia yang menderita progeria, dua kasus di Filipina.
Progeria ini disebabkan karena protein yang merupakan musuh progerin yang menempel pada dinding sel.
Ahli bedah Dr Pierre R. Clero mengatakan, untuk bisa memperpanjang harapan hidup penderita progeria bisa dilakukan dengan diet khusus dan memberikan krim pada kulitnya. (*)

0 Response to " Gadis Ini Masih 18 Tahun, Tetapi Penampilannya Seperti Wanita 144 Tahun "

Posting Komentar